mangut belut
Durasi menit
Porsi
Ingredients
- Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
- Bahan:
- 3 ekor (600 gram) belut besar, dicuci bersih, dibelah dua, dipotong panjang 8 cm
- 1 sendok teh air jeruk nipis
- 1 sendok teh garam
- 1 sendok teh minyak goreng
- 6 butir bawang merah, diiris halus
- 2 siung bawang putih, diiris halus
- 8 lembar daun jeruk purut, dibuang tulang daunnya, disobek-sobek
- 2 cm lengkuas, dimemarkan
- 1 cm kencur, dihaluskan
- 1 sendok teh terasi goreng, dihaluskan
- 3 buah cabai merah besar, diiris halus
- 2 buah belimbing sayur, dipotong-potong
- 1 sendok teh garam
- 1/4 sendok teh merica bubuk
- 1/2 sendok teh gula pasir
- 500 ml santan dari 1/2 butir kelapa
- 3 sendok makan minyak goreng untuk menumis
- minyak untuk menggoreng
Cara membuat:
- Lumuri belut dengan air jeruk nipis, garam, dan minyak goreng.
- Goreng belut dalam minyak yang sudah dipanaskan diatas api sedang sampai kecokelatan. Angkat.
- Panaskan minyak. Tumis bawang merah, bawang putih, daun jeruk, lengkuas, dan kencur sampai harum. Tambahkan cabai merah dan terasi. Aduk rata. Tuang santan. Masak sambil diaduk hingga mendidih. Masukkan belimbing wuluh, garam, merica bubuk, dan gula pasir. Aduk rata.
- Tambahkan belut goreng. Aduk rata. Masak sampai meresap dan kuah mengental.
Untuk 6 porsi