BOLU HONGKONG WORTEL KEJU PUTIH TELUR

By retno, Kamis, 12 April 2012 | 08:33 WIB
BOLU HONGKONG WORTEL KEJU PUTIH TELUR (retno)

bolu hongkong wortel keju putih telur

Durasi menit

Porsi

Ingredients

  1. Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
    • 75 gram air wortel dari 100 gram wortel dan 50 ml air, blender dan ambil sarinya
    • 1/4 sendok teh pasta vanila
    • 65 gram minyak goreng
    • 120 gram tepung terigu protein rendah
    • 20 gram maizena
    • 15 gram susu bubuk
    • 1/4 sendok teh baking powder
    • 300 gram putih telur
    • 1 sendok teh cream of tartar
    • 1/2 sendok teh garam
    • 100 gram gula pasir
    • 35 gram keju cheddar parut untuk taburan

Cara Pengolahan :

  1. Campur air wortel, pasta vanila, dan minyak goreng. Aduk rata.
  2. Tuang sedikit-sedikit ke campuran tepung terigu, maizena, susu bubuk, dan baking powder yang sudah diayak sambil diaduk perlahan. Sisihkan.
  3. Kocok putih telur, cream of tartar, dan garam dengan kecepatan sedang sampai setengah mengembang.
  4. Tambahkan gula pasir sedikit-sedikit sambil dikocok sampai mengembang.
  5. Ambil sedikit kocokan putih telur. Tuang ke campuran tepung terigu. Aduk rata.
  6. Tuang lagi sedikit-sedikit ke kocokan putih telur sambil diaduk perlahan.
  7. Tuang ke cup kertas tebal tinggi. Tabur keju parut.
  8. Oven 20 menit dengan api bawah suhu 170 derajat Celsius sampai matang.

Untuk 14 potong