SATE KAMBING BUMBU PETIS

By retno, Kamis, 12 April 2012 | 11:56 WIB
SATE KAMBING BUMBU PETIS (retno)

sate kambing bumbu petis

Durasi menit

Porsi

Ingredients

  1. Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
    • 500 gram daging kambing muda, potong kotak
    • 2 sendok makan petis udang
    • 1 buah cabai merah keriting
    • 1/2 sendok makan kacang tanah goreng, haluskan
    • 5 sendok makan kecap manis
    • 1/2 sendok teh garam
    • 1/4 sendok teh merica bubuk
    • 1 sendok teh air jeruk nipis
    • 2 sendok makan minyak goreng
    • 24 buah tusuk sate
  2. Bahan pelengkap (aduk rata):
    • 4 butir bawang merah, potong-potong kecil
    • 6 buah cabai rawit merah, potong-potong kecil
    • 1 buah tomat merah, potong kecil-kecil
    • 1 sendok teh air jeruk limau

Cara Pengolahan :

  1. Haluskan cabai merah keriting, garam, merica bubuk, dan kacang tanah. Tambahkan petis dan kecap manis. Ulek rata.
  2. Masukkan air jeruk nipis dan minyak goreng. Aduk rata.
  3. Lumuri daging kambing dengan campuran bumbu petis. Diamkan 1 jam dalam lemari es.
  4. Bakar sate sambil dioles sisa bumbu sampai matang dan harum.
  5. Sajikan bersama pelengkap.

Untuk 24 tusuk

Tips: Memilih daging kambing muda: - Pilih daging yang warnanya masih merah muda segar. - Tidak banyak lemak. - Serat dagingnya masih halus.