cheesy egg tartlets
Durasi menit
Porsi
Ingredients
- Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
- 3 lembar fillo pastry siap pakai
- 1 sendok makan mentega tawar, lelehkan untuk mengoles
- Bahan isi:
- 2 butir telur
- 50 ml krim kental
- 1/8 sendok teh garam
- 1/8 sendok teh merica bubuk
- 50 gram cream cheese, lembutkan
- 30 gram keju edam, parut kasar
- 10 gram keju parmesan untuk taburan
Cara Pengolahan :
- Ambil selembar fillo. Oles mentega leleh. Tumpuk dengan fillo lain. Oles mentega. Hingga 3 lembar.
- Potong bulat diameter 5 cm.
- Cetak di cetakan pai kecil yang sudah dioles tipis mentega. Sisihkan.
- Isi, kocok lepas telur, krim kental, garam, dan merica bubuk. Aduk rata.
- Masukkan cream cheese dan keju edam. Aduk rata.
- Tuang dalam cetakan yang sudah di alas fillo. Tabur keju.
- Oven 25 menit dengan suhu 160 derajat Celcius sampai matang.
Untuk 20 buah Saran pakar: Biarkan cream cheese di suhu ruang agar lebih mudah melembutkannya.