seafood croquettes
Durasi menit
Porsi
Ingredients
- Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
- 25 gram mentega tawar
- 50 gram tepung terigu protein sedang
- 200 ml susu cair
- 300 gram kentang kukus, haluskan
- 3/4 sendok teh garam
- 1/4 sendok teh merica bubuk
- 1/4 sendok teh pala bubuk
- 2 batang daun bawang kecil, potong kecil
- 50 gram keju cheddar parut
- minyak untuk menggoreng
- Bahan isi:
- 1/4 buah bawang bombay, cincang halus
- 50 gram udang kupas, cincang kasar
- 25 gram cumi, potong kotak kecil
- 1/2 buah tomat, buang biji, cincang kasar
- 1/2 sendok makan tomat pasta
- 1/2 sendok teh garam
- 1/4 sendok teh merica bubuk
- 1/4 sendok teh gula pasir
- 50 ml air
- 1/4 sendok teh oregano
- 1 sendok makan minyak zaitun untuk menumis
- Bahan pelapis:
- 2 butir telur, kocok lepas
- 100 gram tepung panir kasar oranye
- Bahan pelengkap (aduk rata):
- 200 gram mayones
- 1/2 sendok teh cabai bubuk
- 1 sendok teh susu kental manis putih
Cara Pengolahan :
- Isi, tumis bawang bombay sampai harum. Masukkan udang dan cumi. Tumis sampai berubah warna.
- Masukkan tomat. Tumis sampai layu. Tambahkan tomat pasta, garam, merica bubuk, dan gula pasir. Aduk rata. Tuang air. Masak sampai meresap.
- Menjelang diangkat tambahkan oregano. Aduk rata. Sisihkan.
- Kulit, panaskan mentega. Masukkan tepung terigu. Aduk sampai bergumpal. Tambahkan susu cair. Masak sampai bergumpal. Angkat.
- Masukkan kentang, garam, merica bubuk, pala bubuk, daun bawang, dan keju parut. Aduk rata,
- Ambil sedikit kulit. Beri isi. Bentuk oval kecil. Gulingkan ditepung panir orange. Celup putih telur. Gulingkan lagi di tepung panir orange.
- Goreng dengan minyak yang dipanaskan di atas api sedang sampai matang.
- Sajikan dengan pelengkapnya.
Untuk 36 buah Saran pakar: Diamkan croquettes dalam lemari es sebelum digoreng agar tidak pecah waktu digoreng.