ayam panggang lengkuas
Durasi menit
Porsi
Ingredients
- Bahan:
- 1 ekor ayam, potong 8 bagian
- 1 sendok makan air asam jawa
- 1 bungkus bumbu pasta instan ayam panggang
- 200 gram lengkuas parut
- 2 lembar daun salam
- 3 lembar daun jeruk, buang tulang daunnya
- 2 batang serai, ambil putihnya, memarkan
- 2 cm jahe, memarkan
- 1/2 sendok makan garam
- 1/2 sendok teh merica bubuk
- 200 ml air kelapa
- 3 buah cabai rawit merah, diiris untuk taburan
Cara membuat:
- Lumuri ayam dengan air asam jawa. Diamkan 15 menit.
- Aduk rata bumbu instan, lengkuas parut, daun salam, daun jeruk, serai, dan jahe.
- Masukkan garam, merica bubuk, dan setengah bagian air kelapa. Aduk rata.
- Tambahkan ayam. Aduk rata. Masak diatas api kecil sampai airnya berkurang.
- Tuangkan sisa air kelapa. Masak sampai matang dan meresap. Angkat dan sisihkan.
- Ambil 2 sendok makan sisa bumbu rebusan, tambahkan 1 sendok makan kecap manis. Aduk rata.
- Bakar ayam sambil diolesi dengan campuran kecap manis sampai harum dan kecokelatan.
- Goreng sisa bumbu rebusan ayam sampai kuning kecokelatan.
- Sajikan ayam panggang bersama bumbu yang digoreng dan taburan cabai rawit merah.
Untuk 8 porsi