SUP JAGUNG KEMBANG TAHU

By retno, Rabu, 16 Mei 2012 | 10:00 WIB
SUP JAGUNG KEMBANG TAHU (retno)

sup jagung kembang tahu

Durasi menit

Porsi

Ingredients

  1. Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
  2. Bahan:
    • 100 gram jagung manis pipil
    • 150 gram jagung manis, blender
    • 1 lembar kembang tahu, rendam, tiriskan, potong kotak
    • 150 gram wortel, potong tebal 1/2 cm, potong setengah lingkaran
    • 3 siung bawang putih, cincang kasar
    • 2 1/2 sendok teh garam
    • 1/2 sendok teh merica bubuk
    • 1 sendok teh gula pasir
    • 2 batang daun bawang kecil, iris
    • 1 sendok teh minyak wijen
    • 1.000 ml air
    • 1 sendok makan minyak untuk menumis

Cara membuat:

  1. Tumis bawang putih sampai harum. Masukkan jagung manis blender. Tumis sampai harum.
  2. Masukkan jagung manis pipil dan wortel. Aduk rata. Tambahkan garam, merica bubuk, dan gula pasir. Aduk rata.
  3. Tuang air. Masak sampai mendidih dan sayuran matang. Tambahkan kembang tahu. Masak sampai matang.
  4. Menjelang diangkat, masukkan daun bawang kecil dan minyak wijen. Aduk rata.

Untuk 4 porsi

Tips: Rendam kembang tahu dengan air dingin agar tidak lembek dan hancur