sop buntut goreng papandayan
Durasi menit
Porsi
Ingredients
- Bahan baku :
- 500 gram buntut sapi
- 2 sendok makan kecap manis
- 1 sendok makan saus tiram
- 1/2 buah bawang bombay, cincang halus
- 2 sendok teh garam
- 1/4 sendok teh merica bubuk
- 1/4 buah paprika merah, iris
- 1/4 buah paprika hijau, iris
- 1/2 sendok makan bawang goreng
- 1.000 ml air
- 2 sendok teh minyak, untuk menumis
- minyak untuk menggoreng
Cara membuat:
- Rebus buntut bersama air, garam, dan merica bubuk sampai empuk. Tiriskan.
- Tumis bawang bombay sampai harum. Masukkan buntut, kecap manis, dan saus tiram. Aduk rata.
- Tuang air rebusannya. Masak sampai matang dan meresap. Angkat buntut. Goreng sebentar dalam minyak yang sudah dipanaskan.
- Hidangkan buntut dengan kuah kaldu buntut. Beri garnish paprika iris dan bawang goreng.
- Sajikan dengan nasi hangat.
Untuk 4 porsi