cake pandan kukus tabur gula merah
Durasi menit
Porsi
Ingredients
- Bahan:
- 6 kuning telur
- 3 putih telur
- 1 sendok teh emulsifier (sp/tbm)
- 100 gram gula pasir
- 1/4 sendok teh garam
- 125 gram tepung terigu protein rendah
- 20 gram susu bubuk
- 1/2 sendok teh baking powder
- 30 gram margarin, lelehkan
- 75 ml santan kental instan
- 1 sendok makan air daun suji, dari 20 lembar daun suji dan 1 lembar daun pandan
- 3 tetes pewarna hijau tua
- 125 gram gula merah, potong kotak-kotak kecil
- Hiasan:
- 100 gram kelapa, parut kasar kukus bersama 1 lembar pandan
Cara membuat:
- Kocok telur, emulsifier, gula pasir, dan garam sampai mengembang. Masukkan tepung terigu, susu bubuk, dan baking powder sambil diayak dan diaduk rata.
- Panaskan margarin dan santan kental instan. Tuang campuran margarin, pewarna hijau, dan air daun suji sedikit – sedikit ke dalam kocokan telur sambil diaduk rata.
- Tuang setengah bagian adonan di loyang muffin sampai 1/2 bagian tinggi loyang. Kukus di atas api sedang 5 menit. Tabur gula merah. Kukus 3 menit. Masukkan adonan. Kukus lagi 5 menit sampai matang.
- Tabur gula merah. Kukus lagi 5 menit. Tuang sisa adonan.
- Kukus di atas api sedang 20 menit sampai matang.
- Sajikan dengan taburan kelapa parut.
Untuk 20 buah