SEMUR BANDENG SURABAYA

By retno, Jumat, 8 Juni 2012 | 05:48 WIB
SEMUR BANDENG SURABAYA (retno)

semur bandeng surabaya

Durasi menit

Porsi

Ingredients

  1. Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
  2. Bahan:
    • 500 gram ikan bandeng, dipotong-potong
    • 1/2 sendok teh air jeruk nipis
    • 1/2 sendok teh garam
    • 2 butir cengkih
    • 1 sendok teh pala bubuk
    • 3 sendok makan kecap manis bango
    • 1 buah tomat, dipotong-potong
    • 3/4 sendok teh garam
    • 1/4 sendok teh merica bubuk
    • 3/4 sendok teh gula pasir
    • 500 ml air
    • 1 sendok makan minyak untuk menumis
  3. Bumbu halus:
    • 6 butir bawang merah
    • 3 siung bawang putih
    • 1/2 sendok teh ketumbar

Cara membuat:

  1. Lumuri ikan bandeng dengan air jeruk nipis dan garam. Diamkan 15 menit.
  2. Tumis bumbu halus sampai harum. Tambahkan cengkih dan pala bubuk. Aduk-aduk sebentar.
  3. Masukkan bandeng. Aduk rata.
  4. Tambahkan Kecap Manis Bango. Aduk sampai ikan terbalut rata.
  5. Masukkan tomat, garam, merica, gula pasir, dan air. Masak di atas api kecil sampai matang.

Untuk 4 porsi