angel cake hias
Durasi menit
Porsi
Ingredients
- Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
- Bahan cake:
- 8 putih telur
- 1/2 sendok teh garam
- 1/2 sendok teh cream of tar tar
- 125 gram gula pasir
- 160 gram tepung terigu protein sedang
- 125 gram margarin, dilelehkan
- 2 sendok teh air jeruk lemon
- 2 sendok teh kulit jeruk lemon
- Bahan olesan:
- 75 ml susu cair
- 20 gram gula pasir
- 8 gram maizena dan 1 sendok makan air, dilarutkan
- 1 kuning telur, dikocok lepas
- 1/2 sendok makan margarin
- 1/8 sendok teh garam
- 1/8 sendok teh esens vanila
- 25 gram krim bubuk dan 50 ml air dingin kocok hingga lembut
- 15 gram ceri merah, dipotong-potong
- 15 gram ceri hijau, dipotong-potong
- 15 gram kismis, dipotong-potong
- Hiasan:
- Buttercream
Cara membuat:
- Cake, kocok putih telur, garam, dan cream of tartar sampai setengah mengembang. Tambahkan gula pasir sambil dikocok hingga mengembang.
- Masukkan tepung terigu sambil diayak dan diaduk rata.
- Tuang margarin leleh, kulit jeruk, dan air jeruk lemon, aduk rata.
- Tuang ke dalam 2 buah loyang bulat diameter 20 tinggi 3 cm yang di alasi kertas. Oven dengan api bawah suhu 180 derajat Celsius 25 menit hingga matang.
- Filing, rebus susu cair dan gula pasir hingga larut. Tambahkan maizena sambil diaduk sampai meletu-letup. Matikan api. Masukkan kuning telur. Aduk cepat sampai meletup-letup. Tambahkan pasta vanilla dan margarin. Aduk rata. Dinginkan.
- Campur dengan butterkrim. Kocok rata. Tambahkan ceri merah dan ceri hijau. Aduk rata.
- Ambil selembar kue. Oleskan bahan olesan. Tumpuk dengan cake lain. Hias.
Untuk 16 potong