semur kambing aroma daun jeruk
Durasi menit
Porsi
Ingredients
- Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
- Bahan:
- 500 gram daging kambing bagian paha
- 12 butir bawang merah, diiris halus
- 5 siung bawang putih, diiris halus
- 2 cm jahe, dimemarkan
- 2 lembar daun salam
- 2 batang serai, dimemarkan
- 5 butir cengkih, dimemarkan
- 3 cm kayumanis
- 1.500 ml air
- 5 sendok makan kecap manis bango
- 1 sendok teh garam
- 1/2 sendok teh merica bubuk
- 1/2 sendok teh pala bubuk
- 10 lembar daun jeruk, diiris halus
- 2 sendok makan minyak untuk menumis
- Bumbu halus:
- 2 siung bawang putih
- 2 cm jahe
Cara membuat:
- Tumis bumbu halus bersama bawang merah, bawang putih, jahe, daun salam, serai, cengkih, dan kayumanis sampai harum.
- Tuangkan sebagian air. Masukkan daging kambing.
- Tambahkan Kecap Manis Bango, garam, merica, dan pala bubuk. Aduk sampai daging terbalut bumbu.
- Tuangkan sebagian air. Rebus sampai daging matang. Tambahkan daun jeruk. Bila air berkurang, tambahkan air kembali. Biarkan sampai daging empuk.
Untuk 5 porsi