LAKSE TONGKOL

By retno, Selasa, 26 Juni 2012 | 06:17 WIB
LAKSE TONGKOL (retno)

lakse tongkol

Durasi menit

Porsi

Ingredients

  1. Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
    • 1 ekor ikan tongkol, dipotong 5 bagian
    • 500 gram kentang, dipotong kotak
    • 2 cm lengkuas, dimemarkan
    • 1 lembar daun salam
    • 2 lembar daun kari
    • 750 ml santan dari 1 butir kelapa
    • 2 sendok teh kari bubuk
    • 25 gram teri nasi, diseduh, digoreng
    • 1 sendok teh garam
    • 1/2 sendok teh gula pasir
    • 2 sendok makan minyak untuk menumis
  2. Bumbu halus:
    • 5 buah cabai kering, diseduh
    • 6 butir bawang merah
    • 4 siung bawang putih
    • 2 cm jahe

Cara membuat:

  1. Panaskan minyak. Tumis bumbu halus, lengkuas, dan daun salam sampai harum. Masukkan kari bubuk. Aduk rata.
  2. Tambahkan ikan tongkol. Aduk sampai terbalut. Tambahkan kentang. Aduk rata.
  3. Tuang santan sambil diaduk sampai mendidih. Masukkan daun kari, garam, dan gula pasir. Masak sampai matang dan meresap.
  4. Tabur teri nasi. Aduk rata. Sajikan.

Untuk 5 porsi