rolade ayam cumi
Durasi menit
Porsi
Ingredients
- Bahan:
- 200 gram ayam giling
- 100 gram cumi kupas, potong kotak kecil
- 2 siung bawang putih, cincang halus
- 1/2 sendok makan kecap ikan
- 2 sendok makan air es
- 1/2 sendok teh garam
- 1/4 sendok teh merica bubuk
- 25 gram tepung sagu
- Bahan pelengkap:
- 50 ml saus sambal bagkok
- 1 butir telur
- 1 sendok teh minyak wijen
- 2 tangkai kucai, iris halus
Cara membuat :
- Campur ayam giling, cumi, bawang putih, kecap ikan, air es, garam, dan merica bubuk. Uleni rata.
- Masukkan tepung sagu, telur, minyak wijen, dan kucai. Aduk rata.
- Siapkan plastik lembaran. Sendokkan campuran ayam. disalah satu sisi. Gulung diameter 5 cm. Ikat masing-masing bagian ujungnya.
- Kukus dalam pengukus yang dipanaskan di atas api sedang 30 menit sampai matang.
Untuk 10 potong