suwir pedas daging kacang
Durasi menit
Porsi
Ingredients
- Bahan:
- 200 gram daging has dalam
- 25 gram kacang tanah kupas, goreng, potong kasar
- 1 lembar daun salam
- 2 cm lengkuas, memarkan
- 1 batang serai, ambil putihnya, iris tipis
- 1 1/4 sendok teh garam
- 2 1/2 sendok teh gula merah
- 1 sendok teh air asam jawa, dari 1/2 sendok teh asam jawa dan 1 sendok teh air
- 50 ml air kaldu sisa rebusan daging
- 2 sendok makan bawang merah goreng
- 2 buah cabai merah besar, iris miring, buang bijinya, goreng
- 1 sendok makan minyak, untuk menumis
- minyak, untuk menggoreng
- Bumbu halus:
- 6 buah cabai rawit merah
- 3 buah cabai merah keriting
- 3/4 sendok teh ketumbar bubuk
- 1/4 sendok teh jinten bubuk
Cara membuat:
- Rebus daging bersama 500 ml air, 2 lembar daun salam, 2 cm lengkuas, 2 cm jahe sampai empuk.
- Tumis bumbu halus, daun salam, lengkuas, dan serai sampai harum. Masukkan daging suwir. Aduk rata.
- Tambahkan kaldu daging, garam, gula merah dan air asam jawa. Masak sampai meresap dan mengering. Angkat.
- Goreng suwiran daging sebentar dalam minyak yang sudah dipanaskan sampai agak kering. Angkat.
- Campur daging suwir, kacang tanah, bawang goreng, dan cabai goreng. Aduk rata. Sajikan.
Untuk 150 gram