es cendol kuah kinca
Durasi menit
Porsi
Ingredients
- Bahan:
- 150 gram cendol
- 150 gram tape singkong, potong kotak
- 150 gram nangka, potong-potong
- 250 gram kolang kaling, rebus, iris-iris
- 2 buah roti tawar, potong kotak
- 500 gram es serut
- Bahan kuah :
- 500 ml santan, dari 1/2 butir kelapa
- 2 lembar daun pandan, buat simpul
- 1/4 sendok teh garam
- Bahan kinca :
- 150 gram gula merah sisir
- 75 ml air
- 1 cm kayu manis
Cara membuat:
- Kuah: rebus santan, daun pandan, dan garam sambil diaduk sampai matang. Sisihkan.
- Kinca: rebus air, gula merah, dan kayu manis hingga matang dan mengental. Saring. Sisihkan.
- Campur cendol, tape singkong, nangka, kolang kaling, roti tawar. Beri es serut.
- Tambahkan kuah. Beri sedikit kinca.
Untuk 5 porsi