BAKPAO GULUNG RAGOUT

By retno, Kamis, 26 Juli 2012 | 06:11 WIB
BAKPAO GULUNG RAGOUT (retno)

bakpao gulung ragout

Durasi menit

Porsi

Ingredients

  1. Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
  2. Bahan biang:
  3. Bahan:
    • 200 gram tepung terigu protein rendah
    • 1 sendok teh (5 gram) baking powder
    • 50 gram gula pasir halus
    • 75 gram air
    • 50 gram mentega putih
    • 1/2 sendok teh garam
  4. Bahan isi:
    • 2 sendok makan margarin untuk menumis
    • 1/2 buah bawang bombay, dicincang halus
    • 50 gram ayam giling
    • 1 sendok makan tepung terigu protein sedang
    • 200 ml kaldu ayam
    • 30 gram wortel, dipotong kotak kecil, direbus
    • 30 gram buncis, diiris halus, direbus
    • 1/2 sendok teh kaldu ayam bubuk
    • 1/4 sendok teh garam
    • 1/4 sendok teh gula pasir
    • 1/4 sendok teh merica bubuk
    • 50 gram keju cheddar, diparut

Cara membuat:

  1. Isi, panaskan margarin. Tumis bawang bombay sampai harum. Masukkan ayam giling. Aduk sampai berubah warna. Tambahkan tepung terigu. Aduk hingga berbutir. Tuang kaldu ayam sedikit-sedikit sambil diaduk hingga licin. Tambahkan wortel, buncis, kaldu ayam bubuk, garam, gula pasir, dan merica bubuk. Aduk rata. Masukkan keju parut. Aduk rata. Dinginkan.
  2. Biang, campur tepung terigu, ragi instan, dan gula pasir sampai rata.
  3. Masukkan air sedikit-sedikit. Uleni sampai kalis. Diamkan 60 menit sampai dua kali mengembang.
  4. Campur biang dengan tepung terigu, baking powder, gula pasir, dan sebagian air. Uleni rata. Masukkan sisa air. Uleni sampai kalis.
  5. Tambahkan mentega putih dan garam. Uleni sampai elastis. Bagi 4 bagian adonan. Bulatkan. Giling masing-masing adonan memanjang. Oleskan isi. Gulung bulat, diameter 5 cm. Rapatkan. Potong-potong 2cm. Letakkan di atas kertas bakpao.
  6. Diamkan 30 menit sampai mengembang.
  7. Kukus di atas api sedang 15 menit sampai matang.

Untuk 24 buah