pastel lapis seafood
Durasi menit
Porsi
Ingredients
- Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
- Bahan kulit luar :
- 175 gram tepung terigu protein sedang
- 25 gram tepung beras
- 1 sendok teh gula pasir halus
- 1/4 sendok teh kaldu ayam bubuk
- 1/4 sendok teh garam
- 100 ml air
- 35 gram minyak goreng
- Bahan kulit dalam:
- 200 gram tepung terigu protein sedang
- 85 gram minyak goreng
- Bahan isi:
- 2 siung bawang putih, dicincang halus
- 1/2 buah bawang bombay, dicincang kasar
- 100 gram cumi, dipotong kotak kecil
- 100 gram udang kupas, dicincang kasar
- 2 buah cabai merah besar, dibuang bijinya, dipotong kotak
- 2 buah cabai hijau besar, dibuang bijinya, dipotong kotak
- 1 sendok makan saus tiram
- 1/4 sendok teh garam
- 1/4 sendok teh merica bubuk
- 1/4 sendok teh gula pasir
- 100 ml air
- 1 batang daun bawang, diiris halus
- 2 sendok makan minyak untuk menumis
Cara membuat:
- Isi, panaskan minyak. Tumis bawang putih dan bawang bombay sampai harum. Masukkan cumi dan udang. Aduk sampai berubah warna.
- Masukkan cabai. Tumis sampai layu. Tambahkan saus tiram, garam, merica bubuk, dan gula pasir. Aduk rata. Sisihkan.
- Kulit luar, larutkan gula pasir dan garam dalam air. Masukkan sedikit-sedikit ke dalam tepung terigu dan tepung beras sampai tercampur rata.
- Masukkan minyak goreng. Uleni sampai licin. Diamkan 15 menit di suhu ruang.
- Kulit dalam, campur tepung terigu dan minyak goreng. Gumpalkan.
- Bagi kulit luar menjadi 10 bagian (masing-masing 28 gram). Bulatkan. Untuk kulit dalam, bagi juga menjadi 10 bagian (masing-masing 33 gram).
- Pipihkan adonan kulit luar. Isi dengan kulit dalam. Bentuk bulat.
- Giling tipis memanjang. Gulung. Giling tipis lagi memanjang dengan posisi berbeda. Gulung.
- Potong adonan jadi dua bagian. Giling tipis bentuk bulat. Beri isi. Rekatkan dengan air. Pilin pastel dengan posisi berdiri.
- Goreng di dalam minyak yang dipanaskan di atas api sedang sampai matang.
Untuk 20 buah