pralin karamel
Durasi menit
Porsi
Ingredients
- Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
- Bahan kulit:
- 125 gram cokelat masak putih, dilelehkan
- 300 gram cokelat masak pekat
- Bahan isi:
- 25 gram gula pasir
- 25 ml susu cair
- 100 gram cokelat masak putih, dipotong - potong
Cara membuat:
- Isi, gosongkan gula pasir sampai larut. Masukkan susu cair. Aduk sampai larut. Masukkan potongan cokelat. Aduk sampai cokelat larut. Biarkan dingin.
- Semprot cokelat masak putih di dasar cetakan praline. Biarkan beku.
- Lelehkan cokelat masak pekat dengan cara di letakkan di atas panci berisi air mendidih. Aduk hingga leleh.
- Tuang di dalam cetakan pralin sampai penuh. Biarkan 5 menit. Balikkan cetakan hingga bokelat yang masih cair mengalir keluar. Beri isi.
- Lelehkan sisa cokelat dengan cara yang sama. Tuang ke atas isi. Bekukan.
- Masukkan dalam freezer 10 menit. Keluarkan dari cetakan.
Untuk 24 buah