roti gandum
Durasi menit
Porsi
Ingredients
- Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
- 150 gram tepung gandum
- 350 gram tepung terigu protein tinggi
- 2 1/4 sendok teh (7,5 gram) ragi instan
- 30 gram gula pasir
- 30 gram susu bubuk
- 350 ml air es
- 50 gram mentega putih
- 1 1/2 sendok teh garam
Cara membuat:
- Campur tepung gandum, tepung terigu, ragi instan, gula pasir, dan susu bubuk. Aduk rata.
- Tuang air es sedikit-sedikit sambil diuleni sampai kalis.
- Masukkan mentega putih dan garam. Uleni sampai elastis. Diamkan 30 menit. Kempiskan adonan.
- Timbang masing-masing 190 gram. Bentuk bulat. Diamkan 10 menit.
- Giling tipis memanjang. Gulung sambil dipadatkan dan ditekan. Giling lagi panjang dan gulung.
- Letakkan adonan di loyang roti tawar bertutup ukuran 30x12x12 cm yang dioles mentega putih dan dialas kertas roti sebanyak 5 buah adonan. Oles juga tutup loyang dengan mentega putih.
- Tutup hingga 3/4 bagian loyang. Diamkan 75 menit sampai mengembang. Tutup loyangnya.
- Oven dengan api bawah suhu 180 derajat Celsius 60 menit sampai matang.
Untuk 1 loyang