IGA ASAM KEDONDONG

By retno, Kamis, 1 November 2012 | 11:17 WIB
IGA ASAM KEDONDONG (retno)

iga asam kedondong

Durasi menit

Porsi

Ingredients

  1. Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
    • 600 gram iga sapi, dipotong-potong
    • 2.000 ml air
    • 1 bungkus bumbu soto siap pakai
    • 3 lembar daun salam
    • 3 cm lengkuas, dimemarkan
    • 1 sendok teh gula pasir
    • 6 buah cabai rawit merah, dibakar, ditumbuk kasar
    • 200 gram kedondong, dipotong-potong
    • 3 sendok makan air asam jawa, dari 2 sendok teh asam jawa dilarutkan dalam 4 sendok makan air
    • 1 sendok makan minyak untuk menumis

Cara membuat:

  1. Rebus iga sapi dalam  air sampai empuk. Saring. Sisihkan 1.000 ml kaldunya.
  2. Panaskan minyak. Tumis bumbu soto, daun salam, dan lengkuas  hingga harum. Sisihkan.
  3. Tuang air kaldunya. Aduk rata. Tambahkan iga, gula pasir, dan cabai. Aduk hingga mendidih.
  4. Menjelang diangkat, masukan  kedondong dan  air asam. Aduk rata.

Untuk 5 porsi