UDANG MASAK KAPRI ORIENTAL

By retno, Selasa, 22 Januari 2013 | 04:12 WIB
UDANG MASAK KAPRI ORIENTAL (retno)

udang masak kapri oriental

Durasi menit

Porsi

Ingredients

  1. Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
    • 500 gram udang jerbung sedang, sisakan ekornya dan belah punggungnya
    • 1 sendok teh air jeruk lemon
    • 1/2 sendok teh garam
    • 2 siung bawang putih, cincang kasar
    • 1/2 buah bawang bombay, iris panjang
    • 2 cm jahe, iris korek api
    • 50 gram kapri, siangi
    • 1/4 buah paprika merah, iris panjang
    • 1/4 buah paprika hijau, iris panjang
    • 100 gram wortel, iris miring, rebus sebentar
    • 1 sendok makan kecap ikan
    • 1/2 sendok teh garam
    • 1/4 sendok teh merica hitam kasar
    • 1/2 sendok teh gula pasir
    • 200 ml air
    • 1 sendok makan tepung sagu, larutkan dengan 2 sendok makan air
    • 1 sendok teh minyak wijen
    • 1 sendok teh wijen sangrai
    • 2 sendok makan minyak untuk menumis

Cara membuat:

  1. Lumuri udang dengan air jeruk lemon dan garam. Diamkan 15 menit.
  2. Panaskan minyak. Tumis bawang putih, bawang bombay, dan jahe sampai harum. Masukkan udang. Aduk sampai berubah warna.
  3. Masukkan paprika merah, paprika hijau, wortel, dan kapri. Tumis sampai layu.
  4. Masukkan kecap ikan, garam, merica hitam kasar, dan gula pasir. Aduk rata.
  5. Tuang air. Masak sampai mendidih. Masukkan larutan tepung sagu. Masak sampai kental. Tambahkan minyak wijen. Aduk rata.
  6. Sajikan dengan taburan wijen sangrai.

Untuk 4 porsi