sate tulang
Durasi menit
Porsi
Ingredients
- Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
- 3 buah tulang punggung ayam, dipotong-potong
- 1/2 sendok teh garam
- 1 sendok teh air jeruk nipis
- 12 buah tusuk satai
- Bumbu olesan:
- 5 sendok makan kecap manis
- 2 butir bawang merah, digoreng, dihaluskan
- 2 siung bawang putih, digoreng, dihaluskan
- 1/2 sendok teh ketumbar bubuk
- 3/4 sendok teh garam
- 1/4 sendok teh merica bubuk
- 1 sendok makan margarin, dilelehkan
Cara membuat:
- Lumuri ayam dengan garam dan air jeruk nipis. Tusuk ayam dengan tusuk satai. Sisihkan.
- Aduk rata semua bahan olesan.
- Lumuri ayam dengan bumbu olesan. Diamkan 60 menit. Sisihkan.
- Bakar satai sambil dioles dengan sisa bumbu olesan hingga matang dan harum. Angkat, sajikan.
Untuk 12 tusuk