satai bebek lengkuas
Durasi menit
Porsi
Ingredients
- Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
- 1 ekor bebek, pisahkan dari tulangnya,
- 1 sendok makan air jeruk lemon
- 150 ml air
- 3 siung bawang putih, haluskan
- 5 butir bawang merah, haluskan
- 1/2 sendok makan ketumbar bubuk
- 200 gram lengkuas, parut
- 2 sendok teh garam
- 25 buah tusuk satai
- Bumbu olesan (aduk rata):
- 3 sendok makan kecap manis
- 1 sendok makan minyak
- Bahan sambal bawang (aduk rata):
- 6 buah bawang merah, iris halus
- 3 siung bawang putih, iris halus
- 4 buah cabai merah keriting, potong-potong
- 1 lembar daun jeruk, iris halus
- 6 buah cabai rawit hijau, potong-potong
- 1/2 sendok teh air jeruk lemon
- 50 ml minyak panas
Cara membuat:
- Lumuri daging bebek dengan air jeruk lemon. Diamkan 15 menit. Cuci bersih.
- Rebus daging bebek di dalam air bersama bawang putih, bawang merah, ketumbar bubuk, lengkuas, dan garam sampai matang dan meresap. Tiriskan.
- Tusuk-tusuk daging bebek di tusuk satai. Bakar sambil dioles bumbu olesan sampai harum.
- Sisa rebusan disaring sampai cairannya habis. Goreng sampai kering.
- Sajikan satai bebek bersama taburan lengkuas goreng dan sambal bawang.
Untuk 25 tusuk