PUTU AYU KETAN HITAM

By retno, Rabu, 4 September 2013 | 11:07 WIB
PUTU AYU KETAN HITAM (retno)

putu ayu ketan hitam

Durasi menit

Porsi

Ingredients

  1. Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
  2. Bahan alas:
    • 200 gram kelapa parut kasar
    • 1/4 sendok teh garam
    • minyak untuk olesan
  3. Bahan :
    • 3 butir telur
    • 125 gram gula pasir
    • 1/4 sendok teh garam
    • 50 gram tepung ketan hitam
    • 100 gram tepung terigu protein sedang
    • 50 gram santan kental instan
    • 4 tetes pewarna ungu
    • 1 tetes pewarna merah muda

Cara membuat :

  1. Aduk rata kelapa parut dan garam.
  2. Tata kelapa di dasar cetakan putu ayu yang dioles tipis minyak.
  3. Kocok telur, gula, dan garam sampai mengembang.
  4. Masukan tepung ketan hitam dan tepung terigu sambil diayak dan di aduk rata. Masukkan santan sedikit-sedikit sambil diaduk rata. Tambahkan pewarna merah dan ungu. Aduk rata.
  5. Tuang ke dalam cetakan putu ayu yang beralas kelapa.
  6. Kukus 15 menit di atas api sedang sampai matang.

Untuk 18 buah