pepes oncom rebon
Durasi menit
Porsi
Ingredients
- Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
- 300 gram oncom, dibakar, dicincang kasar
- 50 gram rebon, diseduh, disangrai
- 75 gram leunca
- 5 tangkai daun kemangi, dipetiki
- 10 buah cabai rawit merah utuh
- 3 butir bawang merah, diris
- 1 batang daun bawang, diiris
- 100 ml santan dari 1/4 kelapa
- 4 cm lengkuas, diiris
- 5 lembar daun salam, dipotong-potong
- daun pisang untuk membungkus
- Bumbu halus:
- 5 butir bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 2 buah cabai merah besar
- 3 buah cabai merah keriting
- 1 sendok teh garam
- 1 sendok teh gula merah
Cara membuat:
- Campur oncom, rebon, leunca, daun kemangi, cabai rawit, bawang merah, daun bawang, santan, dan bumbu halus. Aduk rata.
- Ambil daun pisang. Sendokkan campuran oncom. Letakkan lengkuas iris dan daun salam. Bentuk pepes. Semat dengan lidi.
- Kukusdi atas api sedang 30 menit sampai matang.
- Bakar di atas pan hingga kecokelatan.
Untuk 17 buah