ES COCKTAIL

By retno, Selasa, 24 Juni 2014 | 03:06 WIB
ES COCKTAIL (retno)

Segarnya es cocktail buatan sendiri tentu lebih nikmat dan segat karena disesuaikan dengan selera dan keinginan kita.

Durasi menit

Porsi

Ingredients

  1. Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
    • 200 gram melon, dipotong bulat
    • 200 gram semangka, dipotong bulat
    • 100 gram nanas, dipotong-potong kotak 1 cm
    • 100 gram pepaya, dipotong bulat
    • 375 gram es batu
  2. Bahan sirup:
    • 1.000 ml air
    • 2 lembar pandan, diikat
    • 300 gram gula pasir
    • 15 tetes pewarna merah cabai
    • 2 buah jeruk nipis, diambil airnya
  3. Bahan agar-agar:
    • 1 bungkus agar-agar
    • 50 gram gula pasir
    • 400 ml air

Cara membuat es cocktail:

  1. Sirop, campur air, daun pandan, dan gula pasir. Masak sambil diaduk hingga larut. Tambahkan pewarna merah dan air jeruk nipis. Aduk rata. Dinginkan.
  2. Agar-agar, campur agar-agar, gula pasir, dan air. Masak sambil diaduk hingga mendidih. Tuang ke dalam loyang kotak. Dinginkan. Parut.
  3. Campur buah bersama sirup, agar-agar, dan es batu.

Untuk 5 porsi

Resep-resep yang menggunakan fruit coctail yang dapat Anda coba antara lain: puding cup stroberi buah koktail, koktail buah bersoda, puding almon buah koktail, es koktail jeli atau puding fruit cocktail.