Membuat lumpia siomay ikan gulai yuk! Suasana di rumah tentu akan menjadi lebih seru.
Durasi menit
Porsi
Ingredients
- Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
- 32 lembar kulit lumpia kecil
- 1 putih telur untuk perekat
- minyak untuk meggoreng
- Bahan isi:
- 250 gram ikan tenggiri, dihaluskan
- 2 3/4 sendok teh garam
- 1/2 sendok teh merica bubuk
- 1/2 sendok makan gula pasir
- 2 putih telur
- 250 ml santan dingin dari 1/4 butir kelapa
- 100 gram tepung sagu
- 15 gram tepung terigu protein sedang
- Bahan bumbu gulai:
- 2 lembar daun salam
- 2 cm lengkuas, dimemarkan
- 1 cm jahe, dimemarkan
- 1 batang serai, dimemarkan
- 3 sendok makan minyak untuk menumis
- Bumbu halus:
- 6 butir bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 1 buah cabai merah besar
- 2 cm kunyit, dibakar
Cara membuat lumpia siomay ikan gulai:
- Bumbu gulai, tumis bumbu halus, daun salam, lengkuas, jahe, dan serai sampai harum.
- Isi, uleni rata tenggiri, bumbu gulai, garam, merica bubuk, gula, putih telur, dan santan. Tambahkan tepung sagu dan tepung terigu. Aduk rata.
- Ambil selembar kulit. Beri isi. Lipat kiri dan kanannya. Gulung. Rekatkan dengan putih telur.
- Goreng dalam minyak yang sudah dipanaskan di atas api sedang sampai matang.
Untuk 32 buah
Ingin mencoba resep lumpia dengan versi yang berbeda? Yuk, simak resep-resep berikut ini : lumpia semarang, lumpia sosis, lumpia bihun, lumpia basah atau lumpia jamur.