BROWNIS DUA LAPIS

By retno, Jumat, 11 Juli 2014 | 10:00 WIB
BROWNIS DUA LAPIS (retno)

Menikmati brownis dua lapis ini bisa langsung menikmati dua rasa sekaligus dalam satu gigitan.

Durasi menit

Porsi

Ingredients

  1. Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
    • 250 gram margarin
    • 1/4 sendok teh garam
    • 100 gram gula pasir halus
    • 75 gram cokelat masak putih, dilelehkan
    • 3 butir telur
    • 125 gram tepung terigu protein sedang
    • 50 gram kacang tanah, disangrai, dihaluskan
    • 100 gram putih telur
    • 25 gram gula pasir
    • 1/2 sendok teh cokelat pasta
    • 25 gram keju chedar, diparut

Cara membuat brownis dua lapis:

  1. Kocok margarin, garam, dan gula pasir halus sampai lembut. Masukkan cokelat masak putih leleh sedikit demi sedikit sambil dikocok rata.
  2. Masukkan telur. Kocok rata. Tambahkan campuran tepung terigu dan almon bubuk sambil diayak dan dikocok rata. Sisihkan.
  3. Kocok putih telur sampai setengah mengembang. Masukkan gula pasir sedikit-sedikit sambil dikocok sampai mengembang.
  4. Masukkan sedikit-sedikit ke dalam campuran adonan sambil diaduk perlahan.
  5. Bagi adonan 2 bagian. Satu bagian tambahkan moka pasta. Aduk rata. Satu bagian lagi biarkan putih. Aduk rata.
  6. Tuang adonan cokelat. Tuang adonan putih di atas adonan cokelat ke dalam loyang 30x10x4 cm yang dioles margarin dan dialas kertas roti. Tabur keju.
  7. Oven dengan api bawah suhu 180 derajat Celcius 45 menit sampai matang.

Untuk 12 potong

Banyak sekali resep beronies yang dapat Anda coba, berikut beberapa resep diantaranya: brownies kukus singkong keju, brownies kukus keju stroberi, brownies wortel, brownies tape, brownies tiramisu atau brownies ketan hitam dua lapis.