CAKE COKELAT KACANG

By retno, Kamis, 14 Agustus 2014 | 17:00 WIB
CAKE COKELAT KACANG (retno)

Gurihnya rasa kacang dan manis legitnya cokelat terpadu dengan cantik dalam sajian cake cokelat kacang berikut ini.

Durasi menit

Porsi

Ingredients

  1. Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
  2. Bahan cake:
  3. Bahan isi:
    • 200 gram buttercream
    • 75 gram selai kacang
    • 50 gram kacang tanah kupas, disangrai, dicincang halus
  4. Bahan hiasan:

Cara membuat cake cokelat kacang:

  1. Cake, kocok telur, emulsifier, dan gula pasir sampai mengembang. Tambahkan tepung terigu, cokelat bubuk, susu bubuk, dan baking powder sambil diayak dan diaduk rata.
  2. Masukkan margarin dan cokelat pasta sedikit-sedikit sambil diaduk perlahan. Tuang di loyang 22x22x4 cm yang dioles margarin dan dialas kertas roti.
  3. Oven dengan suhu 190 derajat Celsius 25 menit sampai matang.
  4. Isi, bagi dua bagian buttercream. Satu bagian ditambahkan selai kacang. Kocok rata. Tambahkan kacang. Aduk rata. Satu bagian lainnya biarkan putih.
  5. Belah cake tiga bagian. Ambil selembar cake. Oleskan buttercream kacang. Tutup lagi dengan cake lainnya. Oleskan sisa buttercream kacang. Tutup dengan sisa cake. Oles tipis seluruh permukaan cake dengan buttercream putih.
  6. Hiasan, panaskan susu cair. Matikan api. Masukkan potongan cokelat. Tambahkan margarin. Aduk sampai cokelat larut. Siram di atas cake.

Untuk 16 potong

Cake besar yang berhias cantik pasti akan memeriahkan pesta Anda. Pilih beberapa resep yang paling Anda suka dan sesuai dengan selera tamu Anda. Nah, inilah pilihannya : cake kukus stroberi lapis, cake duo cokelat, chiffon cake stroberi, chiffon cake, ombre cake atau brownise cheese cake.