PIZZA GORENG AYAM JAMUR

By retno, Senin, 18 Agustus 2014 | 17:00 WIB
PIZZA GORENG AYAM JAMUR (retno)

Snack pizza goreng ayam jamur berikut ini sengaja kami resepkan untuk Anda untuk disajikan saat pesta.

Durasi menit

Porsi

Ingredients

  1. Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
  2. Bahan biang:
    • 1 sendok teh ragi instan
    • 1 sendok teh gula pasir
    • 125 ml air hangat
  3. Bahan:
    • 250 gram tepung terigu protein tinggi
    • 1/2 None
    • 25 ml air es
    • 1 sendok makan mentega putih
    • 3/4 sendok teh garam
    • minyak untuk menggoreng
  4. Bahan isi:
    • 1/4 buah bawang bombay, dicincang halus
    • 100 gram paha ayam giling
    • 100 gram jamur kancing kaleng, diiris halus
    • 1 1/2 sendok makan tepung terigu protein sedang
    • 150 ml susu cair
    • 3/4 sendok teh garam
    • 1/4 sendok teh merica bubuk
    • 1 sendok makan margarin untuk menumis

Cara membuat pizza goreng ayam jamur:

  1. Isi, panaskan margarin. Tumis bawang bombay sampai harum. Masukkan ayam. Aduk sampai berubah warna. 
  2. Tambahkan tepung terigu. Aduk sampai bergumpal. Tuang susu cair sedikit-sedikit sambil diaduk sampai licin.
  3. Tambahkan garam dan merica bubuk. Aduk  sampai kental. Angkat.
  4. Masukkan jamur. Aduk rata. Angkat dan dinginkan.
  5. Biang, aduk rata ragi, gula, dan air hangat. Diamkan 10 menit.
  6. Campur tepung terigu, biang, dan baking powder. Aduk rata. Tuang air es sedikit-sedikit diuleni sampai kalis.
  7. Masukkan mentega putih dan garam. Uleni sampai elastis. Diamkan 1 jam sampai mengembang.
  8. Kempiskan adonan. Timbang masing-masing 12 gram. Bulatkan. Diamkan 10 menit.
  9. Pipihkan adonan. Bentuk bulat. Beri isi. Lipat 2 bagian. Rekatkan dengan air. Tekan sisinya dengan garpu. Letakkan di loyang yang ditabur tipis tepung terigu. Lakukan semua hingga adonan habis.
  10. Goreng dalam minyak yang sudah dipanaskan sampai matang. Angkat.

Untuk 35 buah

Cake potong nan cantik pasti akan memeriahkan pesta Anda. Pilih beberapa resep yang paling Anda suka dan sesuai dengan selera tamu Anda. Nah, inilah pilihannya : cake potong mini, cake potong cokelat orang, cake potong mini, cake potong lemon, cake potong kopi keju, atau kue potong cokelat jeruk berikut ini.