PUDING KISMIS

By retno, Selasa, 26 Agustus 2014 | 16:00 WIB
PUDING KISMIS (retno)

Puding kismis dengan kombinasi warna cantik yang alami yang menggunakan gula palem sebagai pemanis sekaligus pewarna yang menarik.

Durasi menit

Porsi

Ingredients

  1. Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
  2. Bahan i:
    • 500 ml air
    • 2 lembar daun pandan
    • 1/2 bungkus agar-agar bubuk
    • 1/2 sendok teh jeli instan
    • 100 gram gula palem
    • 25 gram gula pasir
    • 1/4 sendok teh garam
  3. Bahan ii:
    • 350 ml susu cair
    • 75 gram gula pasir
    • 1 bungkus agar-agar bubuk
    • 2 lembar daun pandan
    • 3 putih telur
    • 1/2 sendok teh garam
    • 50 gram gula pasir
    • 50 gram kismis, dibelah 2 bagian, direndam dalam air es
    • 150 gram kelapa muda, dikeruk lebar
  4. Pelengkap:
    • 1 resep saus vanila dari resep puding susu busa jeli

Cara membuat puding kismis:

  1. Bahan I, rebus air, daun pandan, agar-agar bubuk, jeli instan, gula palem, garam, dan gula pasir sambil diaduk sampai mendidih.
  2. Tuang 1/2 bagian ke  dalam loyang tulban. Biarkan setengah beku.
  3. Bahan II, rebus susu, gula pasir, agar-agar bubuk, dan daun pandan sambil diaduk sampai mendidih. Sisihkan.
  4. Kocok putih telur dan garam sampai setengah mengembang. Tambahkan gula pasir sedikit-sedikit sambil dikocok sampai mengembang.
  5. Masukkan rebusan puding sedikit-sedikit sambil dikocok perlahan. Tambahkan kismis dan kelapa muda. Aduk menyebar.
  6. Tuang di atas bahan I. Biarkan beku. Tuang 1/2 bagian lagi ke atas bahan II. 
  7. Sajikan bersama saus vanila.

Untuk 16 potong

Tak cukup dengan satu resep puding? Beberapa resep puding berikut ini bisa menjadi pilihan Anda untuk menyajikan hidangan penutup yang menarik: puding pandan lapis, puding leci, puding mangga saus vanila, puding jahe cincau kelapa muda, puding cokelat milo atau puding susu karamel.