TELUR PUYUH MASAK PETIS

By retno, Senin, 15 September 2014 | 16:00 WIB
TELUR PUYUH MASAK PETIS (retno)

Menyajkan telur puyuh masak petis seperti ini bisa menjadi menu pilihan sehari-hari.

Durasi menit

Porsi

Ingredients

  1. Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
    • 20 butir telur puyuh rebus, goreng berkulit
    • 2 lembar daun salam
    • 2 buah cabai merah besar, iris
    • 2 batang serai, memarkan
    • 3 sendok makan petis
    • 1 sendok makan kecap manis
    • ¼ sendok teh garam
    • 200 ml air
    • 2 sendok makan minyak goreng untuk menumis
  2. Bumbu halus:
    • 6 butir bawang merah
    • 2 siung bawang putih
    • 1/2 sendok teh ketumbar

Cara membuat telur puyuh masak petis:

  1. Tumis bumbu halus, daun salam, cabai, dan serai sampai harum. Masukkan telur. Aduk rata.
  2. Tambahkan petis, kecap manis, dan garam. Aduk rata. Tuangkan air.  Masak sampai meresap.

Untuk 7 porsi

Hidangan lain yang dapat Anda sajikan saat lebaran antara lain: malbi, sate ponorogo, sate daging bumbu semur, udang balado petai atau sambal goreng ayam.