PEPES UDANG BUMBU MANADO

By retno, Rabu, 1 Oktober 2014 | 16:00 WIB
PEPES UDANG BUMBU MANADO (retno)

Pepes udang bumbu manado ini bisa menjadi pilihan pelengkap jika Anda sedang menjauhi goreng-gorengan.

Durasi menit

Porsi

Ingredients

  1. Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
    • 300 gram udang kupas, kerat punggung, sisakan ekor, bersihkan
    • 1 sendok teh air jeruk nipis
    • 1 sendok teh garam
    • 1 sendok makan air asam dari 1 sendok teh asam jawa dan 1 sendok makan air
    • 1/4 sendok teh merica bubuk
    • 1 sendok makan kecap ikan
    • 3 buah cabai merah besar, iris-iris
    • 3 buah cabai merah keriting, iris-iris
    • 2 buah cabai rawit merah, iris-iris
    • 2 buah cabai hijau besar, iris-iris
    • 8 butir bawang merah, iris tipis
    • 2 buah tomat, potong-potong kotak
    • 3 sendok makan minyak goreng panas
    • 15 tangkai kemangi, petiki
    • 2 sendok makan minyak untuk menumis
    • daun pisang untuk membungkus
  2. Bumbu halus:
    • 5 butir bawang merah
    • 3 siung bawang putih
    • 4 butir kemiri, sangrai
    • 2 cm jahe

Cara membuat pepes udang bumbu manado:

  1. Tumis bumbu halus hingga harum. Dinginkan. Masukkan udang yang sudah dilumuri air jeruk nipis dan garam. Aduk rata. Tambahkan air asam, merica, dan kecap ikan. Aduk rata. Diamkan 30 menit hingga bumbu meresap.
  2. Campur cabai merah besar, cabai merah keriting, cabai rawit, cabai hijau besar, bawang merah, dan tomat. Aduk rata. Tuang minyak panas. Aduk rata.
  3. Ambil selembar daun pisang. Tata campuran cabai. Letakkan beberapa buah udang. Tata kemangi di atasnya. Bungkus pepes. Bakar hingga harum.

Untuk 5 porsi

Tak hanya ikan mas yang dapat Anda sajikan dalam bambu tetapi dengan jenis ikan yang lain pun sajian seperti ini juga tak kalah enaknya: pepes ikan kembung, pepes ikan nila, pepes ikan peda, pepes ikan cue atau pepes ikan peda asin daun singkong.