TIM IKAN PATIN HONGKONG

By retno, Rabu, 1 Juni 2016 | 17:00 WIB
TIM IKAN PATIN HONGKONG (retno)

Selain enak dimasak menjadi pindang ikan patin, Anda juga dapat menyajikan ikan patin ini menjadi tim ikan patin hongkong ini.

Durasi menit

Porsi

Ingredients

  1. Bahan-bahan/ bumbu-bumbu:
    • 2 ekor (800 gram) ikan patin, dikerat-kerat
    • 1 sendok teh air jeruk nipis
    • 1 sendok teh garam
    • 4 tangkai kucai, potong 4cm
    • 1 batang daun bawang, diiris korek api
    • 2 buah cabai merah besar, iris korek api
    • 5 cm jahe, diiris korek api
    • 1 1/2 sendok teh kecap jamur
    • 2 sendok teh saus tiram
    • 1 sendok makan kecap asin
    • 1 sendok teh minyak wijen
    • 2 sendok teh minyak goreng
    • 1/2 sendok teh gula pasir
    • 1/4 sendok teh merica bubuk

Cara Membuat Tim Ikan Patin Hongkong:

  1. Lumuri ikan patin dengan air jeruk nipis dan garam. Diamkan 15 menit.
  2. Campur daun bawang, cabai merah, jahe, kecap jamur, saus tiram, kecap asin, minyak wijen, minyak goreng, gula pasir, dan merica bubuk. Aduk rata. Siram ke atas ikan.
  3. Kukus di atas api sedang 30 menit sampai matang. Sajikan bersama taburan kucai.

Untuk 6 porsi

Baca juga:

TIM IKAN PATIN HONGKONG

Tim bandeng bawang putih

TIM IKAN PATIN HONGKONG

Tim ikan nila