Ingin menyajikan ayam dengan gaya yang berbeda dari biasanya? Resep ayam saus tiram ini bisa langung Anda coba.
Durasi menit
Porsi
Ingredients
- Bahan-bahan/ bumbu-bumbu:
- 2 buah paha ayam fillet, dipotong kotak 3 cm
- 100 gram tepung terigu protein sedang
- 25 gram tepung sagu
- 1 sendok teh bawang putih bubuk
- 1 sendok teh garam
- 150 ml air es
- Bahan balutan:
- 1/2 buah bawang bombay, dipotong kotak
- 3 siung bawang putih, dicincang halus
- 2 buah cabai merah, dibelah 2 memanjang, buang bijinya, dipotong kotak
- 1 sendok makan saus tiram
- 1/2 sendok teh kecap asin
- 1 sendok makan saus sambal
- 2 sendok makan minyak untuk menumis
- minyak untuk menggoreng
Cara Membuat Ayam Saus Tiram:
- Campur tepung terigu, tepung sagu, bawang putih bubuk, garam, dan air. Aduk hingga rata. Celup ke dalam larutan tepung. Goreng di dalam minyak yang sudah dipanaskan hingga matang. Tiriskan.
- Panaskan minyak. Tumis bawang bombay, bawang putih, dan cabai hingga harum.
- Tambahkan saus tiram, kecap asin dan saus sambal. Aduk hingga meletup-letup. Masukkan ayam yang sudah digoreng. Aduk sampai ayam terbalut bumbu.
Untuk 6 porsi
Baca juga: