Sajian berkuah seperti bola daging kuah sayur asin ini bisa Anda sajikan untuk kesempatan khusus ataupun hidangan sehari-hari.
Durasi menit
Porsi
Ingredients
- Bahan bola daging:
- 200 gram daging giling
- 1 siung bawang putih, dihaluskan
- 1/2 sendok teh garam
- 1/4 sendok teh merica bubuk
- 2 sendok makan tepung sagu
- Bahan-bahan/ bumbu-bumbu:
- 200 gram sawi asin, dicuci bersih, dipotong-potong
- 150 gram tahu putih, dipotong kotak 1 1/2 cm
- 5 siung bawang putih utuh, digoreng, dimemarkan
- 1.500 ml kaldu sapi
- 1 sendok makan kecap ikan
- 2 1/2 sendok teh garam
- 1/2 sendok teh merica bubuk
- 1/2 sendok makan gula pasir
- 3 buah tomat hijau, dipotong-potong
- 1 batang daun bawang, dipotong 1 cm
Cara Membuat Bola Daging Kuah Sayur Asin:
- Aduk rata daging, bawang putih, garam, dan merica. Bentuk bola-bola. Sisihkan.
- Rebus kaldu dan bawang putih sampai mendidih dan harum.
- Masukkan bola daging. Aduk sampai berubah warna.
- Tambahkan kecap ikan, garam, merica, dan gula. Aduk rata. Tambahkan sawi asin, tahu, dan tomat hijau. Masak hingga matang.
- Menjelang diangkat, masukkan daun bawang. Aduk rata.
Untuk 6 porsi
Baca juga: