Jika kue pisang memiliki rasa yang manis berbeda dengan kue pisang ayam bumbu opor yang gurih ini.
Durasi menit
Porsi
Ingredients
- Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
- 50 gram tepung beras
- 15 gram gula pasir
- 150 ml santan dari 1/4 butir kelapa
- 1/2 sendok teh garam
- 1 lembar daun pandan, ikat
- 10 gram tepung sagu
- 60 ml santan dari 1/2 butir kelapa
- daun pisang muda untuk membungkus
- Bahan isi:
- 100 gram dada ayam fillet, direbus, disuwir-suwir
- 25 gram pepaya muda, diserut kasar
- 1 sendok makan bumbu opor instan
- 1 lembar daun salam
- 1 lembar daun jeruk
- 1/4 sendok teh garam
- 1/4 sendok teh gula pasir
- 1/4 sendok teh merica bubuk
- 75 ml santan dari 1/4 butir kelapa
- 1 sendok makan minyak untuk menumis
Cara membuat kue pisang ayam bumbu opor:
- Isi, panaskan minyak. Tumis bumbu opor instan, daun salam, dan daun jeruk hingga harum. Tambahkan pepaya. Aduk hingga layu. Masukkan ayam. Aduk rata.
- Tuang santan, garam, gula pasir, dan merica bubuk. Aduk hingga meresap. Dinginkan.
- Campur tepung beras, gula, garam, santan, dan daun pandan. Masak di atas api sedang sambil diaduk sampai meletup-letup dan kental. Angkat.
- Larutkan tepung sagu di dalam santan. Tuang ke dalam larutan tepung beras. Aduk sampai licin dan meletup-letup.
- Sendokkan adonan ke daun pisang. Tambahkan isi. Tutup dengan adonan. Bungkus bentuk segitiga.
- Kukus diatas api sedang 15 menit sampai matang.
Untuk 13 buah
Yuk, simak berbagai macam resep kue pisang ayam yang bisa Anda coba: