Salah satu varian bolu gulung yang wajib kita coba buat adalah Swiss Roll yang terkenal. Kali ini buat variasi dengan cokelat, jadilah Chocolate Swiss Roll istimewa yang bisa dibuat dalam 5 langkah.
Durasi 90 menit
7 porsi Porsi
Ingredients
- Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
- 10 buah kuning telur
- 2 buah putih telur
- 85 gram gula pasir
- 40 gram tepung terigu protein sedang
- 20 gram cokelat bubuk
- 20 gram maizena
- 100 gram mentega asin, lelehkan
- 1/4 sendok teh pasta cokelat
- 100 gram whipping cream, kocok 50 gram whippy bubuk dan 100 ml air es
- Bahan isi (kcook mengembang):
- 25 gram whippy bubuk
- 25 gram vla instan bubuk
- 100 ml air es
Cara membuat Chocolate Swiss Roll:
- Kocok telur dan gula pasir sampai mengembang. Tambahkan tepung terigu, maizena, dan cokelat bubuk sambil diayak dan diaduk rata.
- Masukkan campuran mentega tawar dan pasta vanila sedikit-sedikit sambil diaduk perlahan.
- Tuang dalam loyang 25x30x3 cm yang dialas kertas roti dan dioles tipis margarin.
- Oven dengan api bawah suhu 190 derajat Celsius 20 menit sampai matang.
- Setelah dingin, oleskan bahan isi. Gulung dan padatkan. Hias dengan whipping cream.
Baca Juga: Resep Nastar Poppy Seed, Kue Kering Khas Lebaran yang Enaknya Nempel Terus di Mulut