ESCABECHE DE POLLO

By robertus, Senin, 21 September 2015 | 17:00 WIB
ESCABECHE DE POLLO (robertus)

Escabeche de pollo, sajian khas Argentina yang sangat lezat rasanya.

Durasi menit

Porsi

Ingredients

  1. Bahan:
    • 2 buah dada ayam, potong-potong 2x5 cm
    • 1/4 sendok teh merica bubuk
    • 1/2 sendok teh garam
    • 1 buah bawang bombay, potong wedges 6 bagian
    • 3 siung bawang putih, potong-potong
    • 1 buah wortel, iris bulat
    • 1 buah paprika, potong-potong
    • 1/2 sendok teh cumin
    • 1 lembar bay leaf
    • 1 sendok makan capers
    • 1 sendok teh brown sugar
    • 1/4 sendok teh garam
    • 1/8 sendok teh merica bubuk
    • 200 ml kaldu ayam
    • 1/2 sendok makan Cuka apel
    • 2 sendok makan olive oil

Cara Membuat Escabeche De Pollo:

1. Lumuri ayam dengan merica dan garam. Diamkan 10 menit.2. Letakkan di atas wajan yang sudah diberi olive oil. Masak sampai satu sisi kecokelatan. Balik.3. Tambahkan bawang bombay, bawang putih, wortel, paprika, bayleaf. capers, brown sugar, garam, dan merica. Aduk rata.4. Tuang kaldu dan cuka apel. Masak sampai matang. (Dn)Untuk 4 porsi