Ayam goreng panir oriental, rasanya sangat lezat.
Durasi menit
Porsi
Ingredients
- Bahan-bahan/ bumbu-bumbu:
- 3 buah paha ayam fillet
- 2 sendok teh air jeruk nipis
- 4 siung bawang putih, haluskan
- 2 cm jahe, haluskan
- 2 buah cabai merah, haluskan
- 2 sendok teh kecap asin
- 2 sendok teh kecap ikan
- 1 sendok teh minyak wijen
- 1 sendok teh garam
- 1/4 sendok teh merica bubuk
- minyak untuk menggoreng
- Bahan pelapis:
- 125 gram tepung panir kasar
- 2 butir telur, kocok lepas
- Bahan saus:
- 1/4 buah bawang bombay, iris panjang
- 2 siung bawang putih, memarkan
- 50 gram kacang polong
- 2 sendok makan saus tiram
- 1 sendok makan kecap manis
- 1/2 sendok makan kecap ikan
- 1/2 sendok teh merica hitam kasar
- 300 ml kaldu ayam
- 1 sendok makan maizena, larutkan di dalam 1 sendok makan air untuk pengental
- 1 sendok teh minyak wijen
Cara Membuat Ayam Goreng Panir Oriental:
- Lumuri ayam dengan air jeruk nipis, bawang putih, jahe, cabai merah, kecap asin, kecap ikan, minyak wijen, garam, dan merica bubuk. Aduk rata. Tusuk – tusuk. Diamkan 1 jam.
- Gulingkan ayam di atas tepung panir. Celup ke dalam telur. Gulingkan lagi di atas tepung panir.
- Goreng dalam minyak yang sudah dipanaskan di atas api sedang sampai matang dan kuning kecoklatan. Angkat. Sisihkan.
- Saus, tumis bawang bombay dan bawang putih sampai harum. Tambahkan kacang polong. Aduk rata. Bubuhi saus tiram, kecap manis, kecap ikan, dan merica. Aduk rata. Tuang kaldu. Masak sampai mendidih. kentalkan dengan larutan maizena. Aduk sampai meletup-letup. Masukkan minyak wijen. Aduk rata.
- Sajikan ayam bersama saus.
Untuk 3 porsi
Baca juga: