Kue kering sagu kacang mede, kue kering yang unik karena memadukan sagu dan aroma jahe. penasaran dengan rasanya? Yuk kita segera buat.
Durasi menit
Porsi
Ingredients
- Bahan-bahan/ bumbu-bumbu:
- 2 butir telur
- 225 gram gula pasir
- 1/2 sendok teh baking powder
- 2 sendok teh jahe bubuk
- 100 gram kacang tanah, disangrai setengah matang, dihaluskan
- 50 gram margarin, dikocok lembut
- 50 ml susu cair
- 400 gram tepung sagu, disangrai, didinginkan, ditimbang 380 gram
- Bahan olesan:
- 1 kuning telur
- Bahan taburan:
- 50 gram kacang tanah, dicincang halus
Cara Membuat Kue Kering Sagu Kacang Jahe:
- Kocok telur dan gula pasir sampai kental. Masukkan baking powder dan jahe bubuk. Kocok rata.
- Tambahkan kacang tanah. Aduk rata. Masukkan margarin kocok. Aduk perlahan.
- Tambahkan tepung sagu sangrai sambil diayak dan diaduk rata bergantian dengan susu cair.
- Giling adonan setebal 1/2 cm. Cetak bentuk bunga.
- Letakkan di loyang tanpa dioles margarin. Oleskan kuning telur. taburkan kacang tanah cincang.
- Oven dengan api bawah suhu 140 derajat Celsius 40 menit sampai matang.
Untuk 800 gram
Baca juga: