DAGING MASAK JAMUR

By robertus, Rabu, 18 Januari 2017 | 07:56 WIB
DAGING MASAK JAMUR (robertus)

Daging masak jamur, kelezatnnya sulit ditokal, Jangan ragu untuk membuat dan mencicipinya. Sajikan saat pesta, pasti akan menuai pujian.

Durasi 40 menit

5 porsi Porsi

Ingredients

  1. Bahan:
    • 400 gram daging has dalam, potong persegi panjang 1x5 cm
    • 1/2 buah bawang bombay, iris
    • 2 siung bawang putih, cincang halus
    • 1/2 buah paprika hijau, potong panjang
    • 100 gram jamur champignon, iris
    • 1 sendok makan tepung terigu
    • 5 sendok makan saus tomat
    • 1/2 sendok makan kecap inggris
    • 3/4 sendok teh garam
    • 1 sendok teh merica bubuk hitam
    • 1/2 sendok teh gula pasir
    • 300 ml air kaldu daging
    • 2 sendok makan mentega tawar untuk menumis

Cara Membuat Daging Masak Jamur:

  1. Panaskan mentega tawar. Tumis bawang bombay dan bawang putih dan. Tumis sampai harum.
  2. Masukkan daging. Aduk sampai berubah warna. 
  3. Tambahkan paprika dan jamur. Aduk sampai layu. Masukkan tepung terigu. Aduk rata. 
  4. Tuang air kaldu. Aduk rata. Tambahkan saus tomat, garam, dan merica bubuk. Aduk rata. Masak sampai matang. 

Untuk 5 porsi

Baca juga:

DAGING MASAK JAMUR

 DAGING MASAK KELAPA SANGRAI

DAGING MASAK JAMUR

DAGING MASAK BAWANG BOMBAY