Pepes ikan mas bumbu bali,rasnya sangat lezat.Bumbunya meresap hingga kedalam daging ikan. Mari kita buat.
Durasi menit
Porsi
Ingredients
- Bahan-bahan/ bumbu-bumbu:
- 3 ekor ikan mas ukuran sedang
- 1 sendok teh air jeruk nipis
- 1/2 sendok teh garam
- 2 batang serai, diiris miring
- 6 lembar daun jeruk, dibuang tulangnya
- 1 buah tomat, dipotong-potong
- 1 1/2 sendok teh garam
- 1 sendok teh gula merah, disisir
- 3 sendok makan minyak untuk menumis
- daun pisan untuk membungkus
- Bumbu halus:
- 2 buah cabai merah besar
- 10 buah cabai merah keriting
- 2 cm kunyit, dibakar
- 1/2 sendok teh terasi, dibakar
- 12 butir bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 1/2 sendok teh ketumbar bubuk
- 2 cm jahe
Cara Membuat Pepes Ikan Mas Bumbu Bali :
- Lumuri ikan dengan air jeruk nipis dan garam. Sisihkan.
- Tumis bumbu halus, serai, dan daun jeruk sampai harum. Masukkan tomat. Tumis sampai layu. Tambahkan garam dan gula merah sisir. Aduk rata. Angkat. Dinginkan.
- Lumuri ikan dengan tumisan bumbu. Aduk rata.
- Bungkus ikan dengan daun pisang. Semat dengan lidi.
- Kukus 25 menit di atas api sedang sampai matang.
Untuk 3 porsi
Baca juga: