MI WIJEN

By robertus, Rabu, 20 April 2016 | 17:00 WIB
MI WIJEN (robertus)

Mi wijen,membuatnya mudah dan praktis. Mari kita coba buat dan cicipi di rumah.

Durasi menit

Porsi

Ingredients

  1. Bahan:
    • 250 gram tepung terigu protein tinggi
    • 50 gram tepung sagu
    • 40 gram maizena
    • 2 sendok makan wijen bubuk
    • 2 butir telur ayam, kocok lepas
    • 2 sendok teh minyak wijen
    • 1/2 sendok teh garam
    • 50 ml air es

Cara Membuat Mi Wijen:1. Mi, aduk tepung terigu, tepung sagu, maizena, wijen bubuk, telur, garam, miyak wijen dan air hingga bergumpal.2. Giling dengan gilingan mi. Pasang ukuran paling besar (nomor 1) beberapa kali sampai licin. Kecilkan ukuran gilingan satu nomor. Giling kembali beberapa kali hingga licin. Kecilkan lagi ukuran gilingan. Giling lagi beberapa kali sampai licin. Begitu seterusnya sampai gilingan bernomor 5.3. Potong bentuk mi lebar dengan gilingan mi. Setiap kali menggiling mi, adonan bisa ditabur tepung agar tidak saling menempel.(Ri)

Untuk 470 gram

Baca juga:

MI WIJEN

MI TOPRAK SOLO

MI WIJEN

MI SIRAM BOLA DAGING