Kue keranjang tak hanya enak dibuat kudapan dan dimakan begitu saja. Dibuat sebagai minuman juga menarik, lho. Penasaran? Yuk, segera kita coba sajikan resep Es Kue Keranjang Cincau berikut.
Durasi 30 menit
5 Gelas Porsi
Ingredients
- Bahan:
- 200 gram cincau hijau, disendokkan
- 200 gram kue keranjang, dipotong kotak
- 200 gram es batu, diserut
- Bahan sirop:
- 300 gram gula merah
- 500 ml air
- 2 lembar daun pandan
- Bahan santan:
- 750 ml santan dari 1/2 butir kelapa
- 1/2 sendok teh garam
- 2 lembar daun pandan
Cara Membuat Es Kue Keranjang Cincau:
1. Sirop, rebus gula merah, air dan daun pandan sampai gula larut dan kental. Saring. Biarkan dingin.
2. Santan, rebus santan, garam dan daun pandan sambil diaduk sampai mendidih. Dinginkan.
3. Sajikan cincau, kue keranjang, sirop gula merah, santan, dan es batu.
Untuk mendapatkan buku-buku resep pilihan Sedap Saji, kunjungi juga: Kanal Belanja Sajian Sedap
(Baca juga: Pemakaman Sridevi, Ritual India Wajibkan Keluarga Suapkan Beras Terakhir Kali)
(Baca juga: Mengira Telah Meninggal 10 Tahun lalu, Ibu ini Menemukan Anaknya di Pinggir Jalan)
(Baca juga: Simple dan Mudah, Ini Cara Agar Pisau Selalu Tajam dan Tak Mudah Berkarat!)
(Baca juga: Cuma Pakai Bahan Rahasia Ini Minyak Kotor Bisa Jernih Kembali, Langsung Coba, Yuk!)
(Baca juga: Doyan Makan Tapi Ogah Diet, Raisa Bocorkan Triknya Agar Tetap Langsing! Buru Ditiru!)