Chicken and mushroom cream soup, sajikan hangat untuk menjamu kerabat. Kelezatannya pasti disukai.
Durasi menit
Porsi
Ingredients
- Bahan-bahan/ bumbu-bumbu:
- 200 gram dada ayam, rebus, potong kotak
- 1/2 buah bawang bombay, cincang halus
- 100 gram jamur champignon, iris halus
- 4 sendok makan tepung terigu
- 500 ml kaldu ayam
- 1 batang seledri, cincang halus
- 2 sendok teh garam
- 1/4 sendok teh merica hitam bubuk
- 2 sendok teh gula pasir
- 150 ml cooking cream
- 2 sendok teh peterseli, cincang halus
- 3 sendok makan mentega tawar untuk menumis
- Bahan garlic bread:
- 1/2 buah french toast, potong miring
- 2 siung bawang putih, cincang halus
- 2 sendok makan mentega asin
- 1/2 sendok makan peterseli, cincang halus
Cara Membuat Chicken and Mushroom Cream Soup:
- Roti garlic, campur mentega asin, bawang putih, dan peterseli. Aduk rata. Oleskan di atas French toast. Oven hingga harum. Sisihkan.
- Tumis bawang bombay sampai harum. Masukkan jamur champignon. Tumis sampai layu. Tambahkan tepung terigu. Aduk sampai berbutir.
- Tuang kaldu ayam sedikit-sedikit sambil diaduk sampai licin.
- Masukkan ayam, seledri, garam, merica hitam bubuk, dan gula. Masak sampai matang.
- Tambahkan cooking cream. Aduk sampai meletup-letup.
- Sajikan bersama taburan peterseli.
Untuk 4 porsi
Baca juga: