KUE KU

By robertus, Minggu, 14 Agustus 2016 | 17:00 WIB
KUE KU (robertus)

Kue ku, rasanya layak dapat acungan jempol. Mari kunjungi resepnya.

Durasi menit

Porsi

Ingredients

  1. Bahan-bahan/ bumbu-bumbu:
    • 225 gram tepung ketan
    • 50 gram gula tepung
    • 90 gram kentang, dikukus, dihaluskan
    • 1/2 sendok teh garam
    • 150 ml santan hangat dari 1/4 butir kelapa
    • pewarna merah cabai
  2. Bahan isi:
    • 75 gram kacang hijau kupas, direndam 1 jam
    • 100 ml santan dari 1/4 butir kelapa
    • 40 gram gula pasir
    • 1 lembar daun pandan
    • 1/4 sendok teh garam

Cara Membuat Kue Ku:

  1. Isi, kukus kacang hijau 20 menit sampai mekar.
  2. Blender kacang hijau dan santan. Tambahkan gula pasir, daun pandan, dan garam. Masak sambil diaduk di atas api kecil sampai kalis. Dinginkan. Bentuk bola-bola. Sisihkan.
  3. Kulit, campur tepung ketan, gula tepung, kentang, dan garam. Aduk rata. Masukkan santan sedikit-sedikit sambil diuleni sampai kalis. Tambahkan pewarna merah cabai. Aduk rata. 
  4. Ambil sedikit adonan. Pipihkan. Beri isi. Bentuk bulat. Masukkan ke dalam cetakan kue ku yang ditabur tepung ketan. Padatkan.
  5. Keluarkan dari cetakan. Letakkan di atas daun pisang yang dioles sedikit minyak.
  6. Kukus di atas api sedang 15 menit. Setiap 2 menit dibuka kukusannya.
  7. Panas-panas, oleskan minyak tipis-tipis.

 

Untuk 16 buah

Baca juga:

KUE KU

KUE KU LABU KUNING ISI COKELAT

KUE KU

KUE KU ANEKA BUAH