MARTABAK MINI

By robertus, Rabu, 10 Agustus 2016 | 17:00 WIB
MARTABAK MINI (robertus)

Martabak mini, marbak yang banyak penggemarknya ini bisa jdi peluang usaha yang menguntungkan. Yuk coba buat.

Durasi menit

Porsi

Ingredients

  1. Bahan-bahan/ bumbu-bumbu:
    • 500 gram tepung terigu protein sedang
    • 1 sendok teh baking powder
    • 100 gram gula pasir
    • 2 butir telur, kocok lepas
    • 1/4 sendok teh vanili bubuk
    • 1/2 sendok teh garam
    • 650 ml air
  2. Bahan taburan per loyang:
    • 1/2 sendok makan mentega asin
    • 1/2 sendok teh gula pasir
    • 1 sendok makan meises
    • 1/4 sendok teh wijen sangrai
    • 1 sendok makan kacang tanah, disangrai, dicincang kasar
    • 1/2 sendok makan susu kental manis

Cara Membuat Martabak Mini:

  1. Kulit, ayak tepung terigu dan baking powder. Masukkan gula pasir. Aduk rata. Tambahkan telur, vanili bubuk, dan garam. Aduk rata.
  2. Tuang air sedikit-sedikit sambil dikocok dengan kecepatan sedang 20 menit sampai lembut. diamkan 1 jam. 
  3. Timbang 125 gram adonan. Tambahkan 1/4 sendok teh baking powder. Aduk rata.
  4. Tuang ke dalam cetakan martabak manis kecil yang sudah dipanaskan di atas  api sedang 15 menit. Biarkan berbusa. Kecilkan api. Tabur 1/2 sendok teh gula pasir dan biarkan sampai berlubang. Tutup. Biarkan sampai matang. Angkat.
  5. Oleskan 1/2 sendok makan mentega asin di atas martabar. Taburkan  gula pasir, meises, wijen, kacang tanah dan susu kental manis.  

Untuk 11 buah

Baca juga:

MARTABAK MINI

MARTABAK MINI KENTANG KORNET

MARTABAK MINI

MARTABAK MINI PANDAN SARIKAYA