MINI PAI KEJU STROBERI

By robertus, Selasa, 27 September 2016 | 17:00 WIB
MINI PAI KEJU STROBERI (robertus)

Mini pai keju stroberi, pilihan kudapan nikmat untuk mengisi akhir pekan. resepnya ada di sini.

Durasi menit

Porsi

Ingredients

  1. Bahan:
    • 125 gram margarin
    • 50 gram gula tepung
    • 1 butir telur
    • 200
    • 10 gram susu bubuk
    • 1/4
  2. Bahan stoberi:
    • 50 gram stroberi, dipotong kotak kecil-kecil
    • 50 gram selai stroberi
    • 50 ml air
  3. Bahan cake:
    • 50 gram cokelat masak putih, dilelehkan
    • 125 gram margarin
    • 50 gram gula pasir
    • 2 butir telur
    • 100
    • 25 gram maizena
    • 20 gram susu bubuk
    • 1/2 sendok teh baking powder
    • 50 gram keju parut

Cara Membuat Mini Pai Keju Stroberi:

  1. Stroberi, masak air, selai stroberi dan stroberi sampai layu dan kental. Angkat. Sisihkan.
  2. Kulit, campur margarin, gula tepung, telur, tepung terigu, susu bubuk, dan baking powder. Aduk hingga berbutir. Gumpalkan. Dinginkan dalam lemari pendingin 15 menit. 
  3. Giling adonan pai setebal 1/2 cm. Masukkan di dalam cetakan pai kecil diameter 4 cm. Tusuk-tusuk.
  4. Oven kulit pai dengan api bawah suhu 170 derajat Celcius 10 menit hingga 1/2 matang. Sisihkan. 
  5. Cake, kocok margarin dan gula pasir 7 menit hingga lembut. Tambahkan cokelat leleh dan pasta vanila. Kocok rata.  
  6. Tambahkan telur bergantian dengan sebagian tepung terigu sambil diayak dan dikocok perlahan.
  7. Tambahkan sisa tepung, susu bubuk, maizena, dan baking powder sambil diayak dan diaduk rata. Masukkan bahan stroberi dan keju. Aduk asal rata.
  8. Tuang di atas kulit pai. Oven dengan api bawah suhu 180 derajat Celsius 10 menit sampai matang. (Ri)

Untuk 40 buah

Baca juga:

MINI PAI KEJU STROBERI

PAI MINI BUAH KERING

MINI PAI KEJU STROBERI

CHOCOLATE MINI PIE